Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tangsel Miliki 16 E-Warung Layani Warga Kurang Mampu

Warung Elektronik atau E-Warung di Pondok Jaya, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan mulai dioperasikan untuk melayani warga penerima kartu Program Keluarga Harapan (PKH).
Seorang warga menunjukkan kartu Program Keluarga Harapan (PKH) dari Kementerian Sosial. Ilustrasi/JIBI
Seorang warga menunjukkan kartu Program Keluarga Harapan (PKH) dari Kementerian Sosial. Ilustrasi/JIBI

Bisnis.com, TANGSEL-Warung Elektronik atau E-Warung di Pondok Jaya, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan mulai dioperasikan untuk melayani warga penerima kartu Program Keluarga Harapan (PKH).

Ahmad Sumantri, warga Kelurahan Pondok Jaya, mengatakan masyarakat kurang mampu penerima kartu PKH dari Kementrian Sosial yang berdomisili di Tangsel sudah bisa memanfaatkannya untuk bertransaksi outlet E-Warung tersebut.

“Saya belum tahu berapa jumlah penerima kartu PKH di Tangsel, tetapi sejak diresmikan oleh Ibu Khofifah Indar Parawansa, Menteri Sosial, kemarin, Rabu, maka kartu dan E-Warung sudah berfungsi,” katanya, Kamis (24/11/2016)

Menurutnya, pemilik kartu PKH adalah warga kurang mampu yang mendapat bantuan dari pemerintah, yang tidak lagi dalam bentuk uang tunai, melainkan berupa kartu elektronik untuk belanja komoditas tertentu di E-Warung.

Dengan begitu, warga penerima PKH yang sekaligus pemilik kartu elektronik, tinggal datang ke E-Warung untuk kemudian memilih barang yang akan dibeli, seperti beras, gula pasir, dan sembako, serta gas 3 kg, dan pupuk pertanian.

“Kalau dulu warga terima uang bantuan itu dalam bentuk cash, maka sekarang berupa kartu elektronik yang hanya bisa dipakai belanja kebutuhan pokok di E-Warung, tidak seperti dulu bisa beli macam-macam, termasuk rokok buat suami,”

Dia menjelaskan bahwa Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa merencanakan di wilayah Tangsel akan dibangun lebih dari 16 unit E-Warung yang lokasinya tersebar di kawasan paling banyak warga kurang mampu sebagai penerima PKH.  

Adapun target Kemensos secara nasional pada tahun ini akan pembangunan E-Warung mencapai 302 unit untuk melayani sebanyak 612.000 penerima PKH dan beras sejahtera (rastra) dari 3,5 juta keluarga.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper