Bisnis.com, JAKARTA - Pada hari ini, Jumat (25/11/2016) Polda Metro Jaya melakukan pengukuhan rotasi sejumlah pejabat dalam gelar acara serah terima jabatan (sertijab).
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M. Iriawan menyebutkan sertijab merupakan hal yang biasa dilakukan di lingkungan kepolisian guna membangun kinerja yang lebih baik.
"Ini hal biasa, ini dilakukan dalam pergantian. Semoga kedepannya akan selalu lebih baik di wilayah Polda Metro Jaya," ujarnya, Jumat (25/11/2016).
Berikut 12 jabatan dengan pengemban tugas baru di wilayah hukum Polda Metro Jaya:
- Kabid Propam, KBP. Usman Heri Purwono, S.StMK.
- Kabid Humas, KBP. Rd. Prabowo Argo Y, SIK, MSi.
- Dir Reskrimsus, KBP. Wahyu Hadiningrat, SIK, MH.
- Dir Resnarkoba, KBP. Nico Afinta, SH, MH.
- Dir. Sabhara, KBP. Drs. Slamet Hadi Supraptoyo
- Kapolres Jakarta Selatan, KBP. Iwan Kurniawan, SIK. MSi.
- Kapolres Bekasi Kota, KBP. Asep Adi S. SH, SIK, MH, MSi.
- Kapolres Metro Tanggerang Kota, KBP. Harry Kurniawan, SIK, MH.
- Kapolres Kepulauan Seribu, AKBP. Roy Rando S, SIK, MSi.
- Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok, AKBP. Roberthus Yohanes De Deo T, SIK, SH, MM.
- Kapolres Bandara Soetta, AKBP. Ulung Sampurna Jaya, SIK.
- Kapolres Depok, AKBP. Herry Heryawan SIK MH.