Bisnis.com, JAKARTA-- PT Mass Rapid Transit (MRT) akan melakukan pekerjaan fondasi bore pile dan struktur ayas stasiun di Cipete Raya.
Corporate Secretary PT MRT Jakarta Tb. Hikmatullah mengatakan hal tersebut dilaksanakan sebagau salah satu tahapan pekerjaan struktur jalur layang MRT.
"Pembangunan pondasi bore pile dan struktur atas dilakukan di titik Stasiun MRT Cipete Raya yang berlokasi di Jl RS. Fatmawati, Jakarta Selatan," ujarnya dalam siaran pers, Sabtu (14/1/2017).
Dia mengatakan dampak dari pekerjaan ini akan diberlakukan pergeseran lajur kendaraan untuk sementara waktu di area Stasiun MRT Cipete Raya untuk keperluan area kerja.
"Pergeseran lajur ini dilaksanakan pada tanggal 14 Januari 2017 hingga 30 April 2017," imbuhnya.
Menurutnya, hal ini bertujuan untuk keamanan dan keselamatan masyarakat serta para pengguna jalan yang akan melintas.
Berikut rincian tahapan MRLL yang diberlakukan:
1. Cipete Raya (sisi barat) 14-24 Januari 2017
Lokasi area kerja: Jl. RS. Fatmawati (depan Holland Bakery)
Pengalihan Arus Lalin: Lajur kendaraan bergeser ke sisi timur stasiun, sedangkan area kerja bergeser ke sisi barat stasiun (depan Holland Bakery).
2. Stasiun Cipete Raya (sisi timur)
Lokasi area kerja: Jl. RS. Fatmawati (depan showroom Honda Fatmawati) 25 Januari – 30 April 2017
Pengalihan Arus Lalin:
Lajur kendaraan bergeser ke sisi barat stasiun, sedangkan area kerja bergeser ke sisi timur stasiun (depan showroom Honda Fatmawati)