Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tingkatkan Tanggap Bencana, MRT Jakarta Gandeng Basarnas

PT MRT Jakarta (Perseroda) dan Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta menyepakati Perjanjian Kerja Sama Peningkatan Kompetensi Sumber Daya Manusia Dalam Rangka Penyelenggaraan Operasi Pencarian dan Pertolongan.
Dari kiri ke kanan: Dirut PT MRT Jakarta William Sabandar, Komisaris Utama PT MRT Jakarta M Syaugi, Direktur Operasi dan Pemeliharaan PT MRT Jakarta (Perseroda) Muhammad Effendi berfoto bersama Direktur Kesiapsiagaan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Didi Hamzar dan jajarannya/doc. humas
Dari kiri ke kanan: Dirut PT MRT Jakarta William Sabandar, Komisaris Utama PT MRT Jakarta M Syaugi, Direktur Operasi dan Pemeliharaan PT MRT Jakarta (Perseroda) Muhammad Effendi berfoto bersama Direktur Kesiapsiagaan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Didi Hamzar dan jajarannya/doc. humas

Bisnis.com, JAKARTA -  PT MRT Jakarta (Perseroda) dan Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta menyepakati Perjanjian Kerja Sama “Peningkatan Kompetensi Sumber Daya Manusia Dalam Rangka Penyelenggaraan Operasi Pencarian dan Pertolongan”.

Direktur Operasi dan Pemeliharaan PT MRT Jakarta (Perseroda) Muhammad Effendi dan Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta Hendra Sudirman menandatangani perjanjian ini di Depo Lebak Bulus, Kamis (23/1/2019).

Turut hadir menyaksikan penandatanganan, Direktur Utama PT MRT Jakarta (Perseroda) William P Sabandar.

William menjelaskan bahwa sebagai operator jasa transportasi kereta Moda Raya Terpadu (MRT), aspek safety dan security merupakan salah satu hal utama bagi perusahaan.

"Untuk mengantisipasi bencana dan situasi kedaruratan PT MRT Jakarta dibantu Kantor Pencarian dan Penyelamatan Jakarta berupaya membekali setiap personel untuk tanggap darurat dalam hal pencarian dan pertolongan,” ujar William dalam keterangannya.

Perjanjian ini juga menyepakati adanya pelatihan sumber daya manusia (SDM),

"Kami juga berharap insan PT MRT Jakarta dapat membantu jika terjadi kejadian-kejadian di sekitar area stasiun MRT Jakarta,” lanjut William.

Turut hadir Direktur Kesiapsiagaan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Didi Hamzar.

Didi menjelaskan bahwa Perjanjian Kerja Sama ini akan berlaku selama tiga tahun.

“Fokus pelatihan kami untuk MRT Jakarta adalah tanggap darurat untuk bencana gempa dan banjir," jelas Didi

"Kami harapkan sinergi proporsional dan professional ini dapat meminimalkan risiko dan membantu kerja SAR ke depannya,” tambah Didi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Aziz Rahardyan
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper