Bisnis.com, JAKARTA - Sebuah mobil pikap terguling dan melintang di jalur 3-4 Tol Jakarta-Cikampek kilometer 45 arah Cikampek.
Informasi itu dipublikasikan PT Jasa Marga selaku operator tol Jakarata-Merak melalui twitter @PTJASAMARGA pukul 08.51 WIB.
"08.51 WIB #Kecelakaan_Japek di Karawang Barat Jalur Bawah KM 45 arah Cikampek, Kendaraan Pickup terbalik di lajur 3-4/kanan dalam penanganan petugas," tulis informasi itu hari ini Minggu (2/2/2020).
Meskipun demikian,kondisi lalu lintas di jalur kecelakaan tersebut relatif lancar. Bisnis mencoba memamtau dari kamera CCTV Live PT Jasa Marga di KM 47 atau berjarak 2 km dari titik kecelakaan.
Tidak terlihat ekor kemacetan akibat kecelakaan itu (lihat foto di atas). Meskipun demikian, pengendara mobil di tol bawah Jakarta-Cikampek harap waspada menjelang km 45 arah Cikampek, karena kemungkinan masih berlangsung proses evakuasi dan pembersihan puing-puing kecelakaan.
Sekitar satu jam sebelumnya juga terjadi kecelakaan di ruas tol Kunciran kilometer 14 arah Tangerang.
Sebuah truk trerbalik dan miring di lajur 3 paling kanan, namun kondisi lalu lintas sudah normal karena proses evakuasi dan pembersihan sudah selesai.
"08.13 WIB #Kecelakaan_Janger di Kunciran KM 14 arah Tangerang, Kendaraan Truk terbalik miring di lajur 3/kanan SELESAI PENANGANAN," tulis info @PTJASAMARGA.