Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Anies Belum Beri Jawaban soal Dukungan ke Tiga Paslon di Pilkada DKI, Ini Alasannya

Anies Baswedan belum menentukan sikap untuk memberikan dukungan terhadap salah satu dari tiga paslon yang maju di Pilkada DKI Jakarta 2024.
Calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dan Rano Karno bertemu dengan Anies Baswedan di Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) Jakarta, Minggu (1/9/2024) ANTARA/Tim Dokumentasi Pramono Anung - Rano Karno
Calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dan Rano Karno bertemu dengan Anies Baswedan di Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) Jakarta, Minggu (1/9/2024) ANTARA/Tim Dokumentasi Pramono Anung - Rano Karno

Bisnis.com, JAKARTA -- Anies Baswedan masih belum menentukan sikap untuk memberi dukungan kepada paslon mana yang maju kontestasi Pilkada DKI Jakarta.

Pasalnya, hingga saat ini tiga pasangan calon yang akan bertarung di Pilkada DKI Jakarta belum ada yang menyampaikan gagasan dengan jelas jika lolos sebagai pemenang di Pilkada DKI Jakarta.

Berdasarkan hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI), ketiga paslon untuk Pilkada Jakarta saat ini membutuhkan suara dari Anies Baswedan untuk memenangkan Pilkada DKI Jakarta.

"Sementara masih belum ada keputusan siapa yang akan didukung Pak Anies," tutur Juru bicara Anies Baswedan Angga Putra Fidrian saat dikonfirmasi di Jakarta, Rabu (18/9).

Dia menjelaskan gagasan dari para calon pemimpin tersebut dinilai sangat penting agar bisa mengetahui bagaimana paslon tersebut ingin membawa Jakarta dalam lima tahun ke depan. 

Pihaknya pun meminta para pendukung Anies untuk melakukan hal yang sama. Yakni menunggu gagasan dari para paslon untuk masa depan Jakarta. 

“Untuk para pendukung Pak Anies, mari kita tunggu para paslon untuk menyampaikan gagasannya terlebih dahulu. Masih ada waktu. Jangan terburu-buru,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler