Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi Rapat dengan Komisi IV DPR Bahas Pengembangan Pantura

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) menghadiri Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi IV terkait dengan rencana pengembangan Pantai Utara (Pantura) Jakarta

Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) menghadiri Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi IV terkait dengan rencana pengembangan Pantai Utara (Pantura) Jakarta.

Ketua Komisi IV, Rohmarurmuziy menjelaskan agenda Komisi IV DPR dengan Gubernur DKI adalah untuk menanggapi laporan aspirasi yang masuk ke komisi yang membidangi Pertanian, Kelautan dan Perikanan itu, terutama dari sejumlah nelayan yang menyatakan kekhawatirannya terhadap proyek reklamasi yang dianggap dapat mengancam ekosistem di dalam laut.

"Menindaklanjuti rencana pengembangan di Pantai Utara Jakarta, kami akan mendengar penjelasan Gubernur DKI, mengenai reklamasi Pantai Utara Jakarta apakah sudah sesuai dengan tata ruang kota Jakarta dan apakah sudah sesuai dengan peraturan perundang-undangan," jelas Romy selaku Pimpinan Rapat, Kamis (12/12/2013).

Berdasarkan data yang disampaikan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, latar belakang diadakannya pengembangan Pantura Jakarta ini disebabkan beberapa faktor yaitu degradasi kualitas lingkungan, kecenderungan pembangunan yang meninggalkan pantai, keterbatasan lahan daratan Jakarta, dan masalah-masalah lainnya seperti kenaikan muka air laut, banjir rob, dan land subsidence.

Sementara itu, berkaitan dengan gagasan pengembangan Pantura Jakarta adalah pertama, mewujudkan suatu kawasan reklamasi water front city sebagai kawasan strategis Provinsi. Kedua, dengan konsep subsidi silang antara kegiatan reklamasi dengan peningkatan kualitas daratan (pantai lama).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper