Bisnis.com, JAKARTA - Pemprov DKI berencana menggunakan armada bus dengan merek Scania dari Swedia dan Mercedes Benz dari Jerman untuk bus Transjakarta pada 2015.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki 'Ahok' Tjahaja Purnama mengatakan armada bus dengan merek Scania dan Mercedes Benz sudah diusulkan oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP) agar dimasukkan ke dalam sistem elektronik catalogue (E-catalogue).
Namun, tender bus yang akan dilakukan bukan berdasarkan harga murah sebagai pemenang tetapi dihitung harga lalu dibandingkan dengan masa pakai barang tersebut.
"Iya kita mau lihat demonya, Mercedes mungkin tahun depan masuk. Kita mesti naikan kelas kita. Masak kota besar bus rapid transitnya pakai merek tidak terkenal," ujarnya di Balai Kota, Rabu (7/5/2014)
Mantan Bupati Belitung Timur ini membandingkan dengan armada bus Transjakarta dengan harga murah namun masa pakainya hanya 3 tahun hingga 4 tahun.
Berkaca dengan negara tetangga, yaitu Singapura. Bus asal negara Eropa ini bisa bertahan dan layak beroperasi lebih dari 20 tahun. Ini menunjukkan ketahanan dan keterujian armada bus dari Swedia dan Jerman tersebut.
"Merek yang 3-4 tahun tidak jelas, mereknya tidak jelas tidak pernah kita dengar, dibandingkan dengan merek yang telah teruji dan harganya tidak sampai dua kali lipat. Kecuali kita tidak punya duit ya," katanya
Pembelian armada bus Transjakarta pada tahun depan akan dilakukan oleh PT Transjakarta dan bukan lagi melalui Dinas Perhubungan DKI.
Ahok berharap agar segera dilakukan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) pada bulan Mei sehingga bisa dilakukan penyertaan modal pemerintah [PMP] kepada PT Transjakarta. Hingga saat ini, PT Transjakarta masih masa transisi dan belum bekerja secara optimal.
Tahun ini, Pemprov DKI akan merapikan seluruh jalur bus Transjakarta sebelum dilakukan penambahan armada bus.
"Lagipula mereka Scania kasi lihat dulu lah produknya. Ini pertama kalinya mereka masuk, karena sebelumnya selalu kalah tender," ucap Ahok.
BUS TRANSJAKARTA: Mulai 2015, Didatangkan dari Swedia & Jerman
Pemprov DKI berencana menggunakan armada bus dengan merek Scania dari Swedia dan Mercedes Benz dari Jerman untuk bus Transjakarta pada 2015.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Yanita Petriella
Editor : Sepudin Zuhri
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

6 menit yang lalu
Bank Nobu dan Angan Mochtar Riady Kembali ke Bisnis Perbankan

51 menit yang lalu
BlackRock Ramps Up BUMI Shareholding in H1 2025
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

13 jam yang lalu
Pramono Anung Tegur Kepala Dinas Tak Ikut Data Terpadu

13 jam yang lalu
Pramono Bakal Kebut Perizinan di Jakarta, Ini 3 Sasarannya
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
