Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

4 Terminal di DKI Direvitalisasi Senilai Rp119,51 Miliar

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta merevitalisasi 4 terminal bus yang berada di wilayah Ibu Kota setelah proyek revitalisasi Terminal Manggarai rampung beberapa bulan lalu.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta  merevitalisasi 4 terminal bus yang berada di wilayah Ibu Kota setelah proyek revitalisasi Terminal Manggarai rampung beberapa bulan lalu.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Muhammad Akbar menyebutkan empat terminal bus yang direnovasi yaitu Terminal Rawamangun, Terminal Pinang Ranti, Terminal Klender, dan Terminal Muara Angke.

"Nanti modelnya sama seperti Terminal Manggarai dan Terminal Kota, satu tipe," ucap Akbar di Balai Kota, Senin (18/8/2014).

Akbar mengatakan revitalisasi terminal di Ibu Kota ini memiliki konsep untuk memisahkan pergerakan orang dan kendaraan agar kondisi di terminal menjadi lebih teratur.

Saat proses revitalisasi berjalan, tidak dipungkiri akan menggangu lalu lintas di sekitar lokasi. Untuk mengatasi hal tersebut, operasional terminal yang direvitalisasi akan dialihkan ke Terminal Pulo Gadung sementara waktu.

"Kalau sangat mengganggu, operasional terminal akan dialihkan ke Terminal Pulo Gadung," tuturnya.

Sementara itu, Pemprov DKI mengeluarkan biaya sebesar Rp119,51 miliar untuk merevitalisasi keempat terminal tersebut dengan rincian biaya revitalisasi terminal Rawamangun (Jakarta Timur) sebesar Rp47,21 miliar, Terminal Pinang Ranti (Jakarta Timur) Rp39,31 miliar,  Terminal Klender Rp30,23 miliar (Jakarta Timur) dan Terminal Muara Angke (Jakarta Utara) sebesar Rp9,76 miliar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sepudin Zuhri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper