Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Summarecon Mal Serpong Gelar Festival Wine Prancis

Summarecon Mal Serpong merayakan tradisi wilayah Beaujolais, suatu daerah penghasil wine muda bernama Beaujolais Nouveau diPrancis pada Jumat (21/11/2014).

Bisnis.com, JAKARTA—Summarecon Mal Serpong merayakan tradisi wilayah Beaujolais, suatu daerah penghasil wine muda bernama Beaujolais Nouveau diPrancis pada Jumat (21/11/2014).

Cut Meutia, GM Corporate Communication PT. Summarecon Agung, Tbk. mengatakan perayaan yang dilakukan secara rutin setiap November ini diperuntukkan bagi turis mancanegara pecinta wine dan kuliner khas Perancis.

“Selain itu, acara ini juga bermaksud memperkenalkan budaya negeri menara Eiffel kepada masyarakat,” ujarnya dalam keterangan resmi, Jumat (21/11/2014).

Menurutnya, Beaujolais Nouveau Festival sebuah perayaan musim panen anggur muda di Prancis, yang kemudian diproduksi menjadi wine.

Pada perayaan ini, tuturnya, pecinta wine berpesta menikmati wine Perancis hasil panen langsung bersama dengan makanan yang berpadu dengan kesenian tradisional Perancis.

Wine dalam festival ini, ujarnya, telah melalui proses fermentasi selama 6-8 minggu sejak buah anggur dipetik menggunakan tangan demi menjaga kesegaran dan rasa otentik dari wine tersebut.

“SMS ingin menghadirkan semangat dari festival ini di kalangan komunitas pencinta wine baik warga lokal maupun ekspatriat yang ada di area Tangerang dan sekitarnya,” tuturnya.

Pada acara ini, lanjutnya, SMS juga meyediakan menu andalan yang disajikan oleh koki handal khusus dari Aprez Goutmet Catering oleh AMUZ, restoran Prancis terbaik di Jakarta yang terkenal dengan racikan lezat dari Chef Gilles Marx.

Menurutnya, pengunjung dapat menikmati menu mulai dari Home Smoked Norwegian Salmon with condiments, Herbed Escargots Beignet, Beef Bacon, Beaujolais Wine Sauce, Alaskan Flounder Tournedos, Fettucine Pasta, Mushrooms, Confit Shallots, Beef Bacon, menu dessert dan varian lainnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper