Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PNS Harus Ubah Pola Pikir Priyayi Jadi Melayani

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah meminta seluruh pegawai negeri sipil di daerah yang dipimpinnya untuk merubah pola pikir dari priyayi menjadi melayani.

Bisnis.com, TANGERANG—Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah meminta seluruh pegawai negeri sipil di daerah yang dipimpinnya untuk merubah pola pikir dari priyayi menjadi melayani.

Menurutnya, untuk memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat harus ditunjang oleh keberadaan aparatur yang profesional dan berkualitas.

”Tinggalkan mentalitas priyayi atau penguasa, jadilah birokrat yang melayani dan mengabdi dengan sepenuh hati untuk kejayaan bangsa dan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya dalam keterangan resmi Selasa (2/12/2014), dalam upacara Hari Ulang Tahun Korpri ke-43 dan HUT PGRI ke-69 kemarin.

Menurutnya, seorang birokrat harus dapat memberikan pelayanan yang makin cepat, makin akurat, makin murah dan makin baik.

Oleh karena itu, Korpri sebagai organisasi yang mewadahi PNS diharapkan dapat memahami dan melaksanakan penataan birokrasi yang bersih, kompeten dan mampu melayani masyarakat dengan cepat.

”Hal ini membutuhkan pegawai yang memiliki budaya kerja lebih gigih, cerdas, inovatif dan tanggap terhadap dinamika perubahan lingkungan,”katanya.

Sebagai abdi negara, abdi masyarakat dan abdi pemerintah, lanjutnya, jajaran Korpri harus dapat menjadi panutan dan tauladan bagi perubahan yang diharapkan oleh masyarakat.

Oleh karena itu, Korpri harus mampu perkuat koordinasi, integrasi dan sinergi dalam rangka mempercepat target pembangunan yang diharapkan oleh masyarakat.

"Jaga kode etik dan selalu berpegang teguh pada panca prasetya Korpri," tuturnya.

Demikian halnya bagi para guru di Kota Tangerang, Arief berpesan agar para guru mampu meningkatkan kreativitas dan inovasi dalam melakukan pengajaran kepada anak didiknya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper