Bisnis.com, BOGOR-- Menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2015, Vihara Amurwa Bhumi, Cibinong Kabupaten Bogor sudah mulai persiapan.
Iwan Suryana, pengurus harian vihara tersebut mengatakan puluhan lampion sudah terpasang di berbagai sudut vihara.
"Ada lebih dari 30 lampion sudah dipasang. Itu hasil sumbangan dari warga yang merayakan Imlek," ujarnya pada Bisnis.com, Rabu (18/2/2015).
Pantauan Bisnis.com, para pengurus vihara tersebut tengah sibuk mempersiapkan perayaan Imlek yang akan digelar pada Kamis (19/2/2015).
Berbagai makanan dari sumbangan seperti kue juga sudah disimpan di lokasi ibadah. Ada juga lilin raksasa yang sudah dinyalakan.
"Lilin itu juga hasil pemberian dari warga yang akan beribadah besok. Ukurannya bervariasi," paparnya.
Iwan menambahkan selain tengah menyiapkan perayaan Imlek, pihaknya juga akan mempersiapkan perayaan Cap Gomeh pada 5 Maret mendatang di Klenteng tersebut.
"Terus nanti pada dua minggu setelah Cap Gomeh, kami akan rayakan Injak Bara juga," ujarnya.