Bisnis.com, CIMANGGU— Menteri Pertanian Amran Sulaiman menegaskan, pihaknya tak akan membiarkan beras sintetis asal China masuk ke Indonesia.
“Itu tidak boleh masuk ke Indonesia,” kata Amran usai menjadi pembicara di Sarasehan Sarasehan Forum Komunisi Profesor Riset di Cimanggu, Selasa (19/5/2015).
Masyarakat dihebohkan dengan keberadaan beras yang diduga beras sintetis. Beras tersebut ditemukan warga di Bekasi, Jawa Barat. Saat ini, Pemkot Bekasi telah memeriksa beras tersebut.
Merespons isu beras sintetis tersebut, Amran pun mengaku telah berkoordinasi dengan otoritas terkait untuk memeriksa beras yang diduga berbahan plastik tersebut.
“Tadi kami sudah koordinasikan, itu harus diperiksa baik-baik,” kata Amran.