Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Banten Ikut Telusuri Kemungkinan Peredaran Beras Sintetis

Pemerintah daerah di wilayah Banten menurunkan tim khusus untuk terjun ke lapangan menelusuri kemungkinan beredarnya beras sintetis.
Pemeriksaan beras oleh Bulog/Antara
Pemeriksaan beras oleh Bulog/Antara

Bisnis.com, TANGERANG—Pemerintah daerah di wilayah Banten menurunkan tim khusus untuk terjun ke lapangan menelusuri kemungkinan beredarnya beras sintetis.

Sikap tersebut dilakukan menyusul adanya temuan dugaan beras sintetis di Bekasi, Jawa Barat, Selasa (19/5/2015). Lokasi temuan ada di Pasar Mutiara Gading, Kelurahan Mustikajaya, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi dan sekarang dalam proses uji laboratorium.

Kepala Seksi Pemeriksaan dan Penyelidikan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Banten Lintang Purba Jaya mengatakan tim pengawas barang beredar Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Banten menyisir berbagai pasar mulai hari ini, Rabu (20/5/2015).

“Besok mungkin sudah masuk ke kami laporan dari Diperindag yang menurunkan tim ke pedagang ritel dan ke pasar-pasar. Sampai Rabu sore ini belum ada laporan temuan beras bercampur plastik ini,” tuturnya kepada Bisnis.com, Rabu (20/5/2015).

BPOM Banten memastikan pihaknya akan segara melakukan uji laboratorium jika ada temuan beras yang diduga sintetis. Lintang menyatakan pihaknya belum pernah menemukan kasus seperti ini pada tahun-tahun sebelumnya.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper