Bisnis.com, TANGERANG - Tak semua komoditas pangan mengalami lonjakan harga menjelang Ramadan, beberapa yang paling terpengaruh adalah bawang putih dan cabai.
Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop) Kota Tangerang Sayuti mengatakan dua komoditas pangan itu sekarang sudah merangkak sekitar 6% - 7%.
"Adapun komoditas lainnya masih stabil dan persediaanya masih cukup," tuturnya saat dihubungi, Rabu (10/6/2015).
Disperindagkop terus memantau perkembangan harga kebutuhan pokok, seperti beras, daging, telur, cabai, bawang, dan sayuran. Ramadan berpotensi mengerek harga signifikan.
Sayuti tak menjelaskan detil seberapa banyak kebutuhan dan persediaan di Kota Tangerang. Hanya disebutkan, pemantauan turut melibatkan Bulog dan Dinas Ketahanan Pangan.
Dalam skala provinsi, selama triwulan pertama tahun ini terjadi inflasi 7,45%. Adapun pandangan Bank Indonesia terhadap triwulan kedua inflasi diprediksikan di atas 8,05%.