Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Telkomsel Berangkatkan 4.000 Pemudik

Telkomsel, operator seluler di Indonesia dengan jumlah pelanggan yang mencapai lebih dari 141 juta pelanggan, hari ini, Selasa (14/7/2015), memberangkatkan sebanyak 4.000 orang pemudik melalui empat moda transportasi, baik moda udara, laut, darat dan kereta api.
Gubernur DKI Basuki T. Purnama Lepas 50 Bus Mudik Bareng Telkomsel/Puput Ady Sukarno
Gubernur DKI Basuki T. Purnama Lepas 50 Bus Mudik Bareng Telkomsel/Puput Ady Sukarno

Bisnis.com, JAKARTA - Telkomsel, operator seluler di Indonesia dengan jumlah pelanggan yang mencapai lebih dari 141 juta pelanggan, hari ini, Selasa (14/7/2015), memberangkatkan sebanyak 4.000 orang pemudik melalui empat moda transportasi, baik moda udara, laut, darat dan kereta api.

Tahun ini Telkomsel kembali menggulirkan program ‘Mudik Bareng’ Telkomsel 2015 yang ditandai dengan dilepasnya peserta mudik bus oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, Menkominfo Rudiantara, Direktur Utama Telkomsel Ririek Adriansyah, dan jajaran Telkomsel lainnya, di Parkir Timur Senayan, Selasa (14/7/2015).

Mudik Bareng tahun ini, Telkomsel memberangkatkan sebanyak 300 pemudik menggunakan moda transportasi pesawat dari berbagai daerah dengan tujuan destinasi seperti Padang, Jakarta, Yogyakarta, Semarang, Surabaya dan Makassar.

Untuk kereta api, sebanyak 400 peserta dilepas dari Stasiun Gambir menggunakan Argo Anggrek dengan tujuan Surabaya via Pantura dan Argo Bima dengan tujuan Surabaya via jalur selatan.

Sementara itu sebanyak 400 peserta mengikuti mudik bareng kapal laut dari berbagai daerah di Indonesia dengan tujuan Medan, Semarang, Surabaya, dan Makassar.

Sedangkan untuk mudik menggunakan bus, Telkomsel mengirimkan 50 bus yang mengangkut 2.500 peserta dengan tujuan Yogyakarta, Solo, Tegal, Pekalongan, Semarang, Madiun, Malang dan Surabaya.

Sebelumnya, pada Minggu (12/7/2015), Telkomsel juga berpartisipasi dalam kegiatan Mudik Bareng Kementrian BUMN di mana terdapat 10 bus yang mengangkut 400 peserta, di mana para peserta Mudik Bareng 2015, selain mendapatkan tiket gratis juga akan mendapatkan asuransi perjalanan.

Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah mengatakan bahwa program mudik bareng lebaran merupakan kegiatan tahunan sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan sehingga mereka mendapatkan kesempatan pulang ke kampung untuk merayakan hari raya bersama keluarganya.

"Kami berharap agar perjalanan peserta mudik bareng Telkomsel dapat ditempuh dengan aman dan nyaman, serta seluruh peserta dapat dengan selamat sampai di tujuan,” ujarnya.

Menurutnya program Mudik Bareng 2015 dilakukan dengan dua metode untuk menjaring para pesertanya, yakni melalui program loyalti, di mana seluruh pelanggan kartuHALO, simPATI, dan kartuAs menukarkan poin Telkomsel dengan mengikuti lelang untuk mendapatkan tiket pesawat dan kereta api. Sementara mudik bareng untuk bus, dilakukan sebagai bentuk apresiasi atas kinerja mitra outlet.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper