Bisnis.com, TANGSEL-Pemerintah Kota Tangerang Selatan mencanangkan kegiatan Jumat Bersih di seluruh kantor satuan kerja perangkat daerah (SKPD), sekolah, kantor swasta dan pemerintah serta lingkungan warga di Tangsel.
Pemkot melalui Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Kota Tangsel telah memulai kegiatan Jumat Bersih itu pada pekan lalu dengan harapan dapat meraih predikat Adipura karena kebersihan dan kenyamanan lingkungan wilayahnya.
Rahmad Salam, Kepala BLHD Kota Tangsel, mengatakan telah meminta seluruh SKPD, kepada sekolah, rumah sakit, maupun pihak swasta lainnya untuk menggalakkan kebersihan terutama pada setiap Jumat.
“Kegiatan ini dilakukan menuju Adipura. Karena, penilaian Adipura akan datang tanpa ada pemberitahuan sebelumnya. Sehingga mulai dari sekarang kita harus terus menjaga kebersihan,” katanya dalam situs resminya, Senin (22/2/2016).
Menurutnya, hasil akhir untuk meraih piala Adipura bukanlah menjadi prioritas, karena yang dinilai adalah prosesnya sebagai upaya untuk mewujudkan Tangsel yang bersih.
Untuk itu, lanjutnya, kegiatan Jumat Bersih yang selama ini hanya dilaksanakan BLHD, kini mulai melibatkan pihak lainnya dalam melaksanakan kegiatan seperti operasi pembersihan sungai, ipal, saluran limbah, dan pasar tradisional.
Dia menjelaskan dalam program Adipura banyak faktor yang dinilai, antar lain penataan yang lebih baik. bersih dari sampah, serta penataan keteduhan dan keasrian pohon.
Guna menyukseskan pencapaian program itu pihaknya melibatkan peran serta masyarakat, mulai dari anak-anak hingga orang tua, agar terus terbiasa peduli terhadarp dalam membersihkan lingkungannya masing-masing.
Adapun penilaian Adipura diperkirakan pelaksanaannya akan berlangsung pada periode Februari-Maret 2016, sehingga diperlukan adanya kerja sama seluruh warga secara menyeluruh.