Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DPRD Bekasi Siap Kawal Pembentukan Kawasan Ekonomi Terpadu

DPRD Kota Bekasi akan mengawal pembentukan kawasan ekonomi terpadu, kendati saat ini masih berbentuk usulan.
Gedung DPRD Kota Bekasi/bekasikota.go.id
Gedung DPRD Kota Bekasi/bekasikota.go.id

Bisnis.com, BEKASI - DPRD Kota Bekasi akan mengawal pembentukan kawasan ekonomi terpadu, kendati saat ini masih berbentuk usulan.

Komaruddin, Anggota Komisi C DPRD Kota Bekasi mengatakan, pihaknya akan mengawal dan mendorong usulan itu jika adanya investor yang berkeinginan menanamkan modal di kawasan ekonomi di Bekasi.

"Saya mengawal kalau memang ada investor dalam hal itu. Saya akan dorong betul Pemkot Bekasi," katanya, Kamis (28/04/2016).

Tiga wilayah di Kota Bekasi diwacanakan menjadi kawasan ekonomi terpadu, sebagai dinamisator ekonomi baru di Bekasi.

Ketiga wilayah itu adalah Kecamatan Bantargebang, Kecamatan Mustika Jaya dan Kecamatan Rawa Lumbu.

Dalam pengembangan nanti diperlukan koordinasi dengan Dinas Tata Kota terkait dengan tata ruang, Dinas Pemuda, Olahraga, Budaya dan Pariwisata terkait pemberdayaan pemuda dan pembangunan sentra budaya.

Pihak lainnya adalah Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi menyangkut investasi, dan Dinas Perekonomian Rakyat terkait penumbuhan jumlah pelaku usaha di Bekasi.

Pada sisi lain, katanya, kendati baru berbentuk usulan dan masih dalam tahap kajian, sudah terdapat satu perusahaan yang telah tertarik menanamkan modalnya pada pembentukan kawasan ekonomi terpadu.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhamad Hilman
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper