Bisnis.com, JAKARTA - Tiga bangunan semi permanen di Jalan Johar Baru, RW 09, Jakarta Pusat ditertibkan petugas Satpol PP, Kamis (9/6). Penertiban itu dilakukan karena bangunan yang dijadikan bengkel sepeda tersebut berada di atas saluran air.
Lurah Johar Baru, Nafis mengatakan, sebelum ditertibkan pihaknya telah melakukan sosialisasi dan mengirimkan surat peringatan. Namun hingga batas waktu yang tentukan tidak dibongkar, maka dibongkar paksa oleh petugas.
"Ada tiga bangunan semi permanen dan jika mereka membangun kembali akan langsung kita tertibkan," kata Nafis, Kamis (9/6).
Ia menambahkan, penertiban tersebut dilakukan dengan menggunakan alat manual yakni palu dan linggis dan petugas yang dikerahkan 15 personel gabungan dari Satpol PP dan Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).
"Jika mereka mendirikan kembali, akan kami bongkar," tandasnya.
Berdiri di Atas Saluran Air, Tiga Bengkel Sepeda di Johar Baru Dibongkar
Tiga bangunan semi permanen di Jalan Johar Baru, RW 09, Jakarta Pusat ditertibkan petugas Satpol PP, Kamis (9/6). Penertiban itu dilakukan karena bangunan yang dijadikan bengkel sepeda tersebut berada di atas saluran air.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

5 menit yang lalu
Krisis Kakao Berlanjut, Pasokan Susut di Produsen Terkemuka

25 menit yang lalu
Dua Arah Pemodal Jumbo di Saham MDKA Saat Emas Kian Berkilau
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

2 jam yang lalu
Pemprov Jakarta Putuskan Kebijakan Pajak BBM 10% Hari Ini

1 hari yang lalu
Bareskrim Masih Dalami Kasus Gangguan Layanan Bank DKI
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
