Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemkot Tangsel Gandeng BPPT Bangun Konsep dan Terapan Smart City

Pemerintah Kota Tangerang Selatan telah lama bermitra dengan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) untuk membangun smart city yang menghasilkan aplikasi Simral.
Smart City. /Bisnis.com
Smart City. /Bisnis.com

Bisnis.com, TANGSEL - Pemerintah Kota Tangerang Selatan telah lama bermitra dengan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) untuk membangun smart city yang menghasilkan aplikasi Simral.

Airin Rachmi Diany, Wali Kota Tangsel, mengatakan sistem informasi manajemen perencanaan penganggaran dan pelaporan yang disingkat Simral itu adalah aplikasi yang mencatat dan memproses atau perjalanan pembangunan.

“Aplikasi Simral mencatat perjalanan pembangunan mulai dari Musrenbang di Kelurahan sampai terbentuk APBD, proses pengelolaan keuangan, sampai pelaporan akuntansi berbasis akrual,” katanya Jumat (23/9/2016).

Dia menyampaikan hal itu dalam Seminar Forum Wali Kota dalam kegiatan Tangerang Selatan Global Innovation Forum-World Technopolis Association di Puspiptek Sepong Tangsel, yang berlangsung pada 20-23 September 2016.

Sementara itu Ramadhan Pomanto, Walikota Makasar, mengatakan kearifan lokal menjadi yang utama dalam mewujudkan smart city di daerahnya, untuk membuat kultur baru di masyarakat.

Menurutnya, masyarakat akan terlibat secara langsung dan menerima konsep smart city yang menjadi solusi bagi kemajuan kota, karena di perkotaan banyak persoalan yang harus diselesaikan seperti kemiskinan, kemacetan, dan transportasi publik.

Dia menjelaskan, penggunaan teknologi dalam smart city harus menjadikan yang dibutuhkan lebih murah dan mudah. Apabila suatu daerah menggunakan konsep smart city, tetapi justru menjadi beban biaya,maka itu bukan smart city


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler