Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terminal Rawamangun dan Pulogadung Sudah Bersih dari Bus AKAP

Terminal Rawamangun dan Pulogadung Sudah Bersih dari Bus AKAP
Bus AKAP/Antara
Bus AKAP/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Terminal Rawamangun dan Terminal Pulogadung, Jakarta Timur, saat ini sudah bersih dari operasional bus antar kota antar provinsi (AKAP).

Keberangkatan dan kedatangan bus AKAP di kedua terminal tersebut sekitar 70 persennya dialihkan ke Terminal Terpadu Plogebang dan sisanya dipindah ke Terminal Kampung Rambutan serta Terminal Kalideres.

Kepala Terminal Angkutan Luar Kota Pulogadung, Joni Budhi menjelaskan, seluruh perusahaan otobus (PO) terakhir beroperasi Senin (6/2) lalu. Setelahnya, mulai Selasa (7/2), bus AKAP dilarang masuk ke terminal.

"Loket PO nya juga sudah kita bongkar. Operasional saat ini khusus angkutan dalam kota saja," kata Joni, Kamis (9/2).

Sementara, Kepala Terminal Rawamangun, Bastian mengatakan, terakhir bus jurusan Sumatera beroperasi Jumat (3/2) lalu. Sementara, jurusan NTB, Bali, Jawa Tengah dan Jawa Timur sudah disetop sejak lama.

"Mulai pukul 00.00 Sabtu (4/2), bus AKAP sudah tidak ada lagi di Terminal Rawamangun," tandasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Berita Jakarta

Topik

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler