Bisnis.com, JAKARTA - Menyusul informasi penutupan dua gerainya, Matahari melakukan obral yang disambut dengan antusias oleh pengunjung, Jumat (15/9/2017).
Antusiasme ini tampak dalam unggahan para netizen di media sosial Twitter. Salah satunya Dona Kuswoyo lewat akun @donakuswoyo yang mengunggah tiga foto laporan pandangan mata dari Matahari Department Store di Pasaraya Blok M.
Dalam foto tersebut tampak tumpukan kotak-kotak sepatu warna kuning yang berserak di lantai. Tampak juga para pengunjung yang berdiri dan sebagian duduk melantai sambil memegang bungkusan belanjaan.
Di foto lainnya, tampak pajangan pakaian yang telah kosong melompong.
"Satu pengantre bisa pegang tiga tas belanja penuh," demikian kata dia.
Selain itu, Dona juga mengutip cerita salah satu pengunjung yang harus mengantre dua jam untuk membayar di kasir.
Baca Juga
Beredar kabar bahwa PT Matahari Departement Store Tbk. (LPFF) akan segera menutup dua gerainya yang terletak di Pasaraya Manggarai dan Pasaraya Blok M, Jakarta.
Adapun, obral besar-besaran tersebut diduga dilakukan Matahari untuk mempercepat penghabisan stok barang yang masih ada di dua gerai tersebut.
Hingga berita ini diturunkan, pihak Matahari belum merespons pertanyaan dari Bisnis.com.