Bisnis.com, JAKARTA - Pesta rakyat menyambut kedatangan pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno setelah resmi dilantik selain diramaikan dengan panggung kesenian juga didukung dengan suguhan 80 jenis makanan khas Nusantara.
Makanan dan minuman tersebut akan disajikan gratis bagi warga pengunjung Balai Kota mulai pukul 19.00 WIB.
Menu andalan yang ditawarkan antara lain Bir Pletok, minuman kesukaan Wakil Gubernur Sandiaga Uno, serta kerak telor, sate padang, nasi kuning, kudapan lemper, dan lain lain.
Baca Juga
"Ada 80 stan makanan di sini yang menyediakan berbagai makanan dari seluruh Indonesia. Masyarakat bisa menikmatinya secara gratis," ujar penanggung jawab OK-OCE Ririn Wulandari kepada di Balai Kota, Senin (16/10/2017).
Ririn mengatakan pihaknya sudah menyiapkan ribuan porsi makanan yang marupakan donasi dari 26 stand UMKM, 20 stand binaan OK-OCE, dan relawan.
"Kuliner sekitar 5.000 porsi plus makanan kecil 7.000 porsi. Untuk minuman ada 16.000 porsi. Kami harap ini juga bisa dinikmati seluruh DKI," katanya.