Bisnis.com, JAKARTA - Terjadi tanah longsor di underpass KA Jl. Perimeter Selatan Bandara Soekarno Hatta arah Tangerang, Senin (5/2/2018 ) menimpa 1mobil minibus yang di perkirakan penumpang 2 orang.
Saat ini proses evakuasi masih berlangsung seperti yang dikutip dari akun @ TMC Polda Metro Jaya, Senin (5/2/2018) malam.
Diberitakan sebelumnya Tembok perimeter bagian selatan Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, ambrol. Akibatnya mobil yang tengah melintas tertimbun.
Kapusdatin Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho, Senin (5/2/2018), dalam cuitannya @Sutopo Purwo Nugroho mempertanyakan mengapa begitu mudah bangunan yang baru dibangun roboh?
Informasi dari Humas Daop 1 bahwa longsor terjadi pada pukul 18/10 WIB di jalur Bandara Soekarno-Hatta – Batu Ceper, tepatnya di jalur hulu dan hilir .
Baca Juga
Tanah longsor terjadi di underpass parimeter km 8+6/7 jalur Soekarno-Hatta- Batuceper. Akibat kejadian tersebut, jalur hulu dan hilir di tutup untuk pengecekan dan perbaikan.
Dampak dari longsor tersebut untuk sementara perjalanan kereta Raillink, tujuan Bandara Soekarno-Hatta dan sebaliknya tertahan.