Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Akhir Pekan, Penumpang MRT Diperkirakan 130 Ribu Orang

PT MRT Jakarta memperkirakan akan ada lonjakan penumpang pada dua hari terakhir operasional gratis Ratangga.
Penumpang keluar Stasiun MRT Bundaran HI menuju Halte Transjakarta Bundaran HI yang telah terintegrasi di Jakarta, Selasa (26/3/2019)./ANTARA-Wahyu Putro A
Penumpang keluar Stasiun MRT Bundaran HI menuju Halte Transjakarta Bundaran HI yang telah terintegrasi di Jakarta, Selasa (26/3/2019)./ANTARA-Wahyu Putro A

Bisnis.com, JAKARTA - PT MRT Jakarta memperkirakan akan ada lonjakan penumpang pada dua hari terakhir operasional gratis Ratangga.

Direktur Utama PT MRT Jakarta William Sabandar memperkirakan penumpang Ratangga bakal membeludak pada akhir pekan ini.

"Perkiraan kami warga yang akan naik MRT akan membeludak. Kami sudah memobilisasi bahkan sampai karyawan pusat untuk turun besok," kata William saat memaparkan perkembangan MRT Jakarta di Hotel All Season, Sudirman, Jakarta Pusat, Jumat (29/3/2019).

William menjelaskan Sabtu dan Minggu besok merupakan hari terakhir operasional gratis MRT Jakarta. Sebab, pada Senin, 1 April 2019, MRT Jakarta rencananya mulai beroperasi secara komersial.

Perkiraan bakal terjadi ledakan penumpanga, kata William, berdasarkan hasil evaluasi MRT Jakarta selama empat hari lalu yang terus meningkat. Pada Senin, 25 Maret, kata dia, jumlah penumpang ada sebanyak 44 ribu orang.

Sehari setelahnya, melonjak mencapai 95 ribu penumpang. Lalu Rabu, 27 Maret, tembus mencapai 92 ribu penumpang dan Kamis, 28 Maret 2019, total penumpang mencapai 99 ribu orang.

 "Sabtu-Minggu besok akan kami kawal dan karyawan di kantor pusat turun semuanya untuk membantu mengedukasi warga yang akan naik MRT," kata dia.

Menurut William, seluruh sumber daya manusia di MRT Jakarta akan dikerahkan karena diperkirakan bakal banyak warga yang memerlukan informasi terkait cara naik MRT Jakarta serta tata tertibnya. Selain itu, pihaknya bakal menjelaskan prosedur tentang tiket kepada para penumpang Ratangga.

"Saat mulai beroperasi komersial pada Senin besok juga kami akan mengerahkan petugas untuk membantu memberikan informasi. Kami juga akan menempel cara penggunaan tiket MRT," kata William.

Selain itu, William optimistis jumlah penumpang MRT bakal tembus hingga 130 ribu orang pada akhir pekan ini. Sebab, target 65 ribu penumpang per hari telah terlewati selama tiga hari terakhir di operasional gratis ini.

"Antusias warga cukup tinggi yang mau naik MRT," ujarnya.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : JIBI
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo.co

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper