Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Libur Lebaran, MRT Adakan Program 'Jelajah Jakarta'

PT MRT Jakarta adakan program Jelajahi Jakarta: Edisi Lebaran pada Rabu hingga Minggu tanggal 5-9 Juni 2019 besok.
Kereta Moda Raya Terpadu (MRT) melintas di Stasiun CSW, Jakarta, Senin (1/4/2019)./Bisnis-Abdullah Azzam
Kereta Moda Raya Terpadu (MRT) melintas di Stasiun CSW, Jakarta, Senin (1/4/2019)./Bisnis-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA–PT MRT Jakarta adakan program “Jelajahi Jakarta: Edisi Lebaran” pada Rabu hingga Minggu tanggal 5-9 Juni 2019 besok.

Melalui program ini PT MRT Jakarta menyiapkan pemandu untuk mendampingi masyarakat yang ingin mencoba MRT serta mengetahui fitur tiap stasiun.

Program ini bisa diikuti mulai Rabu pada pukul 10.00-12.00 WIB dan 14.00-16.00 WIB.

Masyarakat dapat mendaftarkan diri sebagai rombongan yang terdiri dari 4 hingga 6 orang setiap rombongannya. Kuota rombongan yang boleh mengikuti program ini dibatasi hingga 20 rombongan per harinya.

Untuk mengikuti program ini, ada dua titik keberangkatan yaitu melalui Stasiun Lebak Bulus atau Stasiun Dukuh Atas.

Sebelum mengikuti program ini, masyarakat dapat mendaftarkan diri melalui tautan resmi PT MRT Jakarta (https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSeveREFcUgCBlJ7saW9FFg2Hz78ocfkLaOM3YKp-NFzXzUPPg/viewform) dengan mengisi data diri, jumlah anggota rombongan, serta stasiun keberangkatan dan waktu keberangkatan.

Untuk diketahui, hari ini, Selasa (4/6/2019), merupakan hari terakhir bagi masyarakat untuk mendaftarkan diri mengikuti program tersebut.

"Dalam momentum libur lebaran kali ini, kami coba untuk mengenalkan lebih jauh tentang MRT Jakarta kepada masyarakat yang mungkin datang untuk berlibur di Jakarta lalu mencoba layanan MRT Jakarta,” ujar Direktur Utama PT MRT Jakarta William Sabandar, Selasa (4/6/2019).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper