Bisnis.com, JAKARTA - Dinas Kesehatan (Dinkes DKI Jakarta) Provinsi DKI Jakarta melaporkan terjadi penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 285 pada hari ini, Jumat (24/7/2020).
Sementara itu, Dinkes DKI Jakarta, melaporkan terdapat 283 pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh pada hari ini. Sedangkan, angka kematian pasien karena infeksi Virus Corona pada hari ini sebanyak satu orang.
Melalui laman resminya, Dinkes DKI Jakarta mencatat secara akumulatif terdapat 18.230 kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di wilayah DKI Jakarta sejak awal Maret lalu.
Dari Jumlah itu, 11.585 orang telah dinyatakan sembuh dan 768 orang meninggal dunia.
Dengan demikian, tingkat kesembuhan Covid-19 di DKI Jakarta mencapai 63,5 persen sementara tingkat kematian mencapai 4,2 persen jika dibandingkan dengan keseluruhan kasus akumulatif.
Berdasarkan pemetaan keluharan, Dinkes DKI Jakarta menemukan, terdapat sepuluh kelurahan dengan tingkat penyebaran kasus tertinggi di wilayah DKI Jakarta. Sepuluh kelurahan itu meliputi:
Pademangan Barat 242 kasus
Penjaringan 197 kasus
Sunter Agung 193 kasus
Lagoa 162 kasus
Cempaka Putih Barat 159 kasus
Sunter Jaya 155 kasus
Petamburan 148 kasus
Kramat 142 kasus
Kenari 130 kasus
Palmerah 126 kasus