Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mampir ke Solo, Anies Dukung Persija di Final Piala Menpora

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyempatkan diri setelah mengikuti penandatangan kerja sama dengan Pemkab Ngawi terkait Sistem Resi Gudang pagi tadi.
Tangkapan layar - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) bersama pemain dan pelatih Persija Jakarta memberikan keterangan jelang laga final leg kedua Piala Menpora, Minggu (25/4/2021)/Twitter-@aniesbaswedan
Tangkapan layar - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) bersama pemain dan pelatih Persija Jakarta memberikan keterangan jelang laga final leg kedua Piala Menpora, Minggu (25/4/2021)/Twitter-@aniesbaswedan

Bisnis.com, JAKARTA — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyempatkan diri mampir ke Solo untuk memberi dukungan kepada tim Persija yang bakal bertanding pada laga Leg ke-2 Final Piala Menpora nanti malam melawan Persib.

Anies menuturkan dirinya baru saja rampung mengadakan acara penandatangan kerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Ngawi terkait Sistem Resi Gudang atau SRG pagi tadi. Dalam perjalanan pulang, Anies mengaku ingin mampir di hotel tempat tim Persija menginap.

“Mereka akan mewakili kita semua, Insyallah membawa kebanggaan buat DKI Jakarta,” kata Anies melalui keterangan virtual, Minggu (25/4/2021).

Di sisi lain, Anies meminta, rekan-rekan Jakmania agar mendukung Macan Kemayoran, julukan Persija, untuk menonton pertandingan di rumah masing-masing.

“Kita doakan Persija agar diberikan semangat, Insyaallah mereka akan berjuang sekuat tenaga untuk membawa kemenangan bagi kita di Jakarta,” kata dia.

Hasil Persija Jakarta vs Persib Bandung dalam final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (22/4/2021) dimenangkan Persija di leg pertama.

Laga yang disiarkan live di Indosiar mulai pukul 20.30 WIB, berlangsung sengit sejak menit pertama. Gol Persija dicetak Braif Fatari dan Taufik Hidayat. Dalam laga ini, Persija tidak mengandalkan Marko Simic sebagai ujung tombak serangan, seperti sebelumnya. Kali ini, pelatih Sudirman menempatkan pemain muda Taufik Hidayat.

Selain itu, Braif Fatari yang biasanya di bangku cadangan, juga diturunkan sejak menit awal untuk memperkuat lini tengah. Di lini pertahanan, Maman Abdulrachman yang sebelumnya tidak dimainkan di turnamen ini, juga diturunkan sebagai starter.

Sementara, Persib tidak banyak melakukan perubahan. Di lini depan, pelatih Robert Rene Alberts menempatkan Frets Butuan, Ezra Walian, dan Wander Luiz.

Pasukan Macan Kemayoran langsung melancarkan serangan sejak pertandingan baru dimulai. Hanya butuh 33 detik bagi Persija untuk menjebol gawang Persib melalui Braif Fatari yang memanfaatkan assist dari Taufik Hidayat. Bola yang mengarah ke kanan gawang tidak mampu ditepis kiper I Made Wirawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper