Bisnis.com, JAKARTA - Kamar bagi pasien Covid-19 yang akan melakukan isolasi mandiri di Graha Wisata TMII dilaporkan hampir penuh.
Pihak pengelola Graha Wisata Taman Mini Indonesia Indah (TMII) selama ini menyediakan 33 kamar bagi pasien Covid-19 yang akan melakukan isolasi mandiri.
Kepala Unit Graha Wisata TMII Yayang Kustiawan mengatakan saat ini dari 33 kamar yang disediakan tersisa tiga kamar bagi pasien Covid-19.
"Untuk Graha Wisata TMII sekarang ada 66 orang pasien. Kalau sisa kamar sekitar tiga lagi," kata Yayang Kustiawan saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin.
Meskipun ketersediaan kamar bagi pasien Covid-19 di Graha Wisata TMII hampir penuh, pengelola masih menerima kedatangan pasien.
"Sekarang masih terima pasien Covid-19. Artinya yang keluar kan ada, nanti digantikan dengan yang masuk," ujar Yayang.
Yayang menjelaskan dari 33 kamar yang disediakan, pihaknya mampu menampung hingga 100 pasien Covid-19.
Namun dia mengatakan dari kapasitas kamar di Graha Wisata TMII tersebut tidak digunakan semuanya demi kenyamanan pasien.
"Jumlah maksimal bisa 100 bed cuma kita enggak bisa [maksimal gunakan] segitu juga," tutur Yayang.
Konfirmasi jumlah pasien positif COVID-19 harian Jakarta mencapai rekor baru dengan penambahan 5.582 kasus pada Minggu (20/6/2021).
Berdasarkan data Pemprov DKI Jakarta di laman corona.jakarta.go.id, dengan penambahan itu maka total kasus positif Covid-19 di Jakarta menjadi 474.029 kasus. Jumlah sebelumnya sebanyak 468.447 kasus.
Penambahan 5.582 kasus ini merupakan hasil dari pemeriksaan usap (swab test PCR) sehari sebelumnya, yakni Sabtu (19/6/2021).
Perinciannya berasal dari tes pada 19.572 spesimen, dengan hasil 5.582 positif dan 11.054 negatif.
Penambahan kasus positif harian sebanyak 5.582 ini jauh tinggi dibanding penambahan kasus pada Jumat (18/6) 4.737 kasus, Kamis (17/6) 4.144 kasus, Rabu (16/6) 2.376 kasus, Selasa (15/6) 1.502 kasus, Senin (14/6) 2.722 kasus dan Minggu (13/6) 2.769 kasus.