Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sedang mempersiapkan lokasi untuk karantina atlet Ibu Kota yang akan pulang setelah bertanding di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti Pemprov menyiapkan satu lokasi karantina atlet yang akan datang secara bergelombang melalui kerja sama dengan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).
"Disiapkan satu lokasi. Para atletnya yang telah berjuang ini nanti datangnya bergelombang. Lokasi karantinanya sudah kami siapkan," ujar Widyastuti kepada wartawan, Rabu (13/10/2021).
Dia menuturkan koordinasi penjadwalan dan penyiapan tempat karantina atlet PON XX Papua asal DKI Jakarta dilakukan oleh Pemprov Ibu Kota dengan PT Jakarta Propertindo (Perseroda) atau Jakpro.
Terkait dengan penularan virus, Widyastuti mengatakan jumlah atlet PON XX Papua asal DKI Jakarta yang tertular Covid-19 berjumlah 5 orang. Dengan kata lain, tidak bertambah sejak informasi mengenai hal tersebut disampaikan pada pekan lalu.
Sekadar informasi, Provinsi DKI Jakarta masih bercokol di peringkat 3 klasemen perolehan medali ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. DKI terpaut 18 medali dalam peraihan emas dari Provinsi Jawa Barat sebagai pemimpin klasemen sementara.
Mengutip situs resmi PON XX Papua per Rabu (13/10/2021) pukul 10.43 WIB, DKI Jakarta meraih total 228 medali. Dengan perincian 90 emas, 74 perak, dan 86 perunggu.