Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kualitas Udara Jakarta Memburuk Hari Ini, Tidak Sehat Bagi Kelompok Sensitif

Kualitas udara di Jakarta tercatat memburuk hari ini, Selasa (13/6/2023), dan dinilai tidak sehat bagi kelompok sensitif. 
Polusi udara Jakarta. Gambar diambil menjelang Asian Games tahun lalu./Reuters
Polusi udara Jakarta. Gambar diambil menjelang Asian Games tahun lalu./Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Kualitas udara di Jakarta tercatat memburuk hari ini, Selasa (13/6/2023), dan dinilai tidak sehat bagi kelompok sensitif. 

Dilansir dari IQAir, indeks kualitas udara hari ini di Jakarta tercatat pada angka 146 per pukul 08.00 WIB. Indeks tersebut menunjukkan penurunan dari hari sebelumnya yakni 142. 

"Tingkat polusi udara: Tidak sehat bagi kelompok sensitif," demikian dikutip Bisnis dari situs IQAir, Selasa (13/6/2023). 

Selain itu, tingkat polutan PM2.5 di Ibu Kota hari ini konsentrasinya mencapai level 53.8µg/m³, atau 10,8 kali dari nilai panduan kualitas udara tahunan Badan Kesehatan Dunia (WHO). 

Dalam tiga hari ke depan, angka air quality index (AQI) di Jakarta diprakirakan menurun kendati masih dinyatakan tidak sehat bagi kelompok sensitif. Kualitas udara di Ibu Kota diprakirakan berada di angka 133 pada Rabu (14/6/2023), dan diprakirakan turun lagi ke 118 dan 87 pada Kamis (15/6/2023) dan Jumat (16/6/2023). 

Di sisi lain, cuaca di Jakarta saat ini tercatat mengalami kabut dengan suhu 28 dearjat Celsius. Kelembapan juga terpantau 84 persen. 

Oleh karena itu, IQAir merekomendasikan sejumlah hal untuk melindungi diri dari polusi udara di Jakarta.

  1. Kelompok sensitif sebaiknya memakai masker di luar ruangan. 
  2. Menutup jendela guna menghindari udara luar yang kotor.
  3. Menyalakan penyaring udara. 
  4. Mengurangi aktivitas di luar ruangan atau outdoor. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dany Saputra
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper