Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Satpol PP DKI Amankan 132 Pelajar Buntut Konvoi di Jalan

Satpol PP DKI Jakarta bersama aparat TNI-Polri mengamankan 132 pelajar buntut konvoi yang berpotensi tawuran di sejumlah ruas jalan Jakarta.
Satpol PP DKI jakarta/Bisnis-Arief Hermawan P
Satpol PP DKI jakarta/Bisnis-Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA – Satpol PP DKI Jakarta bersama aparat TNI-Polri mengamankan 132 pelajar buntut konvoi yang berpotensi tawuran di sejumlah ruas jalan Jakarta.

Kepala Satpol PP DKI, Arifin menyebut bahwa pengamanan itu dilakukan sebagai bagian dari patroli cipta kondisi di wilayah DKI Jakarta menjelang hari raya idulfitri 2024.

“Pengamanan dilakukan oleh Satpol PP bersama aparat Kepolisian dan TNI terhadap aksi konvoi para pelajar di jalanan. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya tawuran antarpelajar," katanya di Jakarta, Senin (8/4/2024).

Dalam patroli yang berlangsung pada Minggu (7/4/2024) kemarin, pihaknya juga mengamankan barang bukti yang terdiri dari 51 sepeda motor, 17 petasan, dan delapan bendera.

Ratusan pelajar itu dibawa ke Polsek Tanah Abang, Jakarta Pusat dan Polsek Cengkareng, Jakarta Barat untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

“Kami mengamankan pelajar paling banyak di wilayah Kota Jakarta Pusat sebanyak 107 pelajar dan Kota Jakarta Barat sebanyak 25 pelajar,” lanjut Arifin.

Adapun, konvoi kendaraan yang dibubarkan aparat keamanan berada di Jalan Kyai Tapa dan Jalan Lada, Jakarta Barat. 

Sementara itu, konvoi serupa juga didapati berlangsung di bilangan Jalan Pemuda dan Jalan Matraman Raya, Jakarta Timur.

Arifin kemudian berpesan agar para pelajar dapat menjaga suasana tetap kondusif, aman, dan tertib menjelang Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah. 

"Mari kita menahan diri dan saling menghormati dalam pelaksanaan ibadah puasa di bulan Ramadan ini. Bersama kita jaga situasi tetap tertib dan kondusif dalam menghadapi perayaan idulfitri dan libur lebaran,” pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper