Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Heboh Bazaar Nike di Grand Indonesia: Lokasi Bazaar Ditutup, Belasan Polisi Berjaga

Tingginya animo pengunjung yang mendatangi bazaar Nike membuat penyelenggara menutup dan menghentikan bazar di pusat perbelanjaan Grand Indonesia hingga waktu yang tidak diketahui.
Nike Bazaar/Twitter@grandindo
Nike Bazaar/Twitter@grandindo

Bisnis.com, JAKARTA - Tingginya animo pengunjung yang mendatangi bazaar Nike membuat penyelenggara menutup dan menghentikan bazar di pusat perbelanjaan Grand Indonesia hingga waktu yang tidak diketahui.

Berdasarkan pantauan Bisnis, Kamis (24/8/2017) pukul 13.00 WIB, rolling door area bazar di lantai 5 mal tersebut tertutup rapat. Di depannya berjaga belasan polisi serta petugas keamanan.

Di beberapa titik tak jauh dari eskalator terpampang pengumuman berbunyi “Dikarenakan respon yang sangat luar biasa, bazar Nike hari ini ditutup.” Hampir setiap 10 menit, suara petugas keamanan juga terdengar menyampaikan pengumuman senada lewat pengeras suara.

“Penutupannya sudah sejak tadi pagi, tetapi sejak semalam pelaksana sudah menginformasikan ke petugas. Kami tidak tahu sampai kapan (ditutup), sepatunya masih ada,” kata salah satu petugas sekuriti mal Grand Indonesia yang enggan disebutkan namanya.

Para petugas sekuriti berseragam biru gelap bergantian meladeni para pengunjung yang tampak kecewa dan menanyakan alasan penutupan bazar. Selain itu, di lokasi bazar juga tampak belasan polisi yang berjaga.

“Jumlah polisinya sekitar satu regu, kami diminta untuk menjaga jangan sampai ada kerusuhan,” tambahnya.

Sedianya promo diskon besar-besaran sepatu Nike di area Exhibition Hall Grand Indonesia direncanakan sampai 27 Agustus 2017. Akan tetapi, dalam tiga hari pelaksanaan, sejak Senin, 21 Agustus, pengunjung membeludak dan berdesak-desakan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ropesta Sitorus
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper