Bisnis.com, JAKARTA - Banjir di wilayah Tangerang Provinsi Banten masih belum surut pagi ini (24/2/2014). Sejumlah kawasan perumahan di wilayah Tangerang masih terendam banjir, bahkan rumah-rumah penduduk sudah nyaris tenggelam.
Seperti terjadi di Perumahan Total Persada, rumah di kompleks perumahan ini sudah hampir tenggelam.
Hujan deras yang mengguyur wilayah Tangerang dan sejumlah daerah di Banten, mengakibatkan ribuan rumah terendam banjir.
Sebelumnya Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho, menjelaskan, wilayah yang terendam banjir di Banten terbagi dalam tiga zona/wilayah.
"Untuk wilayah Kota Tangerang meliputi Kecamatan Karawaci Kelurahan Nambo Jaya/Perum Pondok Arum. Tinggi air 150 hingga 175 cm," katanya.
Selain itu di Kecamatan Karang Tengah Kelurahan Ciledug Perumahan Ciledug Indah 1 dan 2 serta Komplek Kementerian Dalam Negeri tinggi air 70-100 cm. Kemudian Kecamatan Cibodas Kampung Panunggan Barat tinggi air 100-150 cm dan Kecamatan Periuk Perum Total Persada dengan jumlah korban 1.699 KK/7.604 jiwa.
Sementara untuk zona Kota Tangerang Selatan meliputi Kayu Gede Untuk zona Kabupaten Tangerang , meliputi Kecamatan Paku Haji Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluk Naga Desa Kohod, Kecamatan Pasar Kemis Desa Gelam, Perum Total Persada, Kecamatan Curug, Kecamatan Sepatan Desa Cisere, dan Kecamatan Jayanti Perum Cikande Permai.
Ia menambahkan, banjir juga terjadi di beberapa wilayah di Jakarta dan Bekasi.
Jebolnya tanggul sungai Bekasi mengakibatkan perumahan Pondok Gede Permai dan sekitarnya terendam banjir hingga 3 meter. Selain juga terjadi di hulu Sungai Bengawan Solo.