Bisnis.com, JAKARTA - Limbah rumah tangga menjadi penyumbang terbesar kerusakan air baku. Hal ini disampaikan oleh Direktur Pengembangan Pemukiman Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum , Muhammad Maliki Moersid dalam Jambore Sanitasi 2014 di Jakarta, Senin (16/6/2014).
Menurut Maliki, pencemaran di badan air, seperti sungai dan waduk, 50% di antaranya disebabkan oleh air limbah rumah tangga. Akibatnya pencemaran ini telah menyebabkan kerusakan bagi penyedian sumber air baku.
Untuk itu pihaknya di beberapa kota besar sudah menyiapkan pusat pengolahan limbah cair terpadu. Namun yang pertama dikerjakan adalah pusat pengolahan limbah di Jakarta.
Saat ini Jakarta Sewerage sedang DED (detail engineering design), tuturnya.
Menurutnya, tantangan terbesar setelah pusat pengolahan limbah cair terpadu berkapasitas 198.000 liter/ detik ini beroperasi adalah edukasi masyarakat. Pasalnya masyarakat akan ditarik iuran retribusi atas limbah domestik yang ia hasilkan.