Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank DKI Berencana Tambah Cabang Baru

Bank Pembangunan Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta (Bank DKI) akan menambah cabang baru di Jakarta dan di luar Jakarta pada 2015.

Bisnis.com, JAKARTA--Bank Pembangunan Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta (Bank DKI) akan menambah cabang baru di Jakarta dan di luar Jakarta pada 2015.

Direktur Operasional Bank DKI Martono Soeprapto mengatakan penambahan cabang baru ini merupakan salah satu langkah ekspansi setelah mendapat penyertaan modal pemerintah (PMP) dari Pemprov DKI.
 
"Kita akan buka cabang baru tahun depan, kurang lebih 50 hingga 60," kata Martono di Balai Kota, Rabu (26/11/2014).
 
Cabang baru itu nantinya berupa cabang pembantu dan kantor kas kecil dan mikro.
 
Untuk penambahan cabang baru ini, Bank DKI akan memfokuskan di Jakarta.
 
"Sedangkan di daerah lain, Bank DKI hanya menambah cabang baru yang saat ini telah tersedia cabang Bank DKI. Seperti di Surabaya dan Palembang," tuturnya.
 
Hingga September 2014 jaringan kantor Bank DKI mencapai 234 kantor yang terdiri dari 27 cabang konvensional, 2 cabang syariah, 49 cabang pembantu konvensional, 9 cabang pembantu syariah, 106 kantor kas konvensional, 6 kantor kas syariah, 22 payment point, 13 kantor fungsional (gerai usaha mikro), dan 5 unit mobile branch.
 
Pemprov DKI berencana memberikan suntikan modal sekitar Rp1,5 triliun untuk Bank DKI agar dapat naik menjadi Bank Umum Kegiatan Usaha III dengan modal inti sedikitnya Rp5 triliun.
 
Dengan begitu, Bank DKI dapat lebih memperluas ekspansi usahanya, termasuk rencana pembelian saham Bank NTT dan Bank Lampung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper