Bisnis.com, TANGERANG—Walikota Tangerang Arief R. Wismansyah mengingatkan jajarannya agar menjalankan peran sebagai pejabat kota penuh antusias.
Rasa tersebut diharapkan dapat menjadi tonggak dasar para pejabat pemerintahan dalam bekerja. “Kepercayaan Masyarakat harus dapat dijawab dengan hasil kerja nyata,” ujarnya saat melantik Pejabat Esselon II dan III di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Senin (13/4/2015).
Secara normatif, Arief meminta jajarannya bertugas secara amanah. Guna memaksimalkan kinerja diperlukan regenerasi. Melalui pelantikan ini diharapkan bisa mengisi kekosongan jabatan yang ada.
Pelantikan tersebut mengacu kepada Peraturan Daerah (Perda) Nomor 13 tahun 2014 tentang Struktur Organisasi dan Tata Kerja Pemerintah Kota Tangerang. “Kesejahteraan masyarakat dan kemajuan kota ini tujuan dan ikhtiar setiap langkah kita,” ucap Arief.
Adapun pejabat yang dilantik diantaranya Dedi Suhada sebagai Kepala Dinas Bangunan, Engkos Zarkasyi sebagai Kepala Dinas Perhubungan, Temmy Mulyadi sebagai Kepala Kantor Kesatuan Bangsa & Politik, Rahmat Hendrawijaya sebagai Sekretaris Dinas Perhubungan, Habibullah sebagai Sekretaris Satuan Pamong Praja, Iwan Ichwanul sebagai Sekretaris Dinas Bangunan, Irwan Sutrisna sebagai Sekretaris Dinas Sosial, Wahyudi Iskandar sebagai Kepala Bagian Hubungan Masyarakat, Mulyanto sebagai Camat Batu Ceper, Robby Faisal Azzaki sebagai Kepala Sub bagian peliputan dan dokumentasi pada Bagian Hubungan Masyarakat.