Bisnis.com, JAKARTA--Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) DKI Jakarta Nyoto Widodo mengatakan kedatangan turis asing asal Negeri Jiran tersebut melampau wisman berkebangsaan Tiongkok, Jepang, bahkan Singapura.
"Beberapa bulan ini wisman asal Malaysia paling banyak datang ke Jakarta. Salah satu tujuan yang mereka sukai adalah shopping di Pusat Belanja Grosir Tanah Abang," katanya, Senin (3/8/2015).
"Negara lain yang juga senang berwisata ke Jakarta adalah Saudi Arabia [6.608 kunjungan], India [6.448 kunjungan], Australia [6.009 kunjungan, dan Taiwan [5.169 kunjungan," paparnya.
Jumlah wisman ke DKI secara kumulatif pada Januari-Juni 2015 mencapai 1,102 juta kunjungan. Adapun, jumlah tersebut mengalami penurunan dibanding periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai 1,173 juta kunjungan.