Bisnis.com, BOGOR-- Pemerintah Kabupaten Bogor berencana menjadikan Cibinong sebagai kota metropolitan seiring massifnya pertumbuhan penduduk di kawasan tersebut.
Kepala Dinas Tata Ruang dan Pertanahan Kabupaten Bogor Joko Pitoyo mengatakan, pihaknya akan menjadikan Cibinong sebagai kota berkonsep Transit Oriented Development (TOD) yang menyinergikan lahan yang ada dengan sistem transportasi.
" Kita punya sistem transportasi yang cukup dengan adanya rel kereta yang bisa menjadikan aktivitas perekonomian," ujarnya, Rabu (21/10/2015).
Menurutnya, jumlah warga Cibinong yang disebut-sebut sebagai Ibu Kota Kabupaten Bogor hingga saat ini hampir mencapai sekitar satu juta penduduk. Dengan demikian perlu adq perubahan konsep pembangunan di Cibinong.
Joko menuturkan rencana menjadikan Cibinong sebagai kota metropolitan akan dilaksanakan lantaran berada pada daerah perlintasan antara dua kota yakni Kota Bogor dan Kota Depok yang dihubungkan oleh jaringan kereta api.
Dia menambahkan, dengan adanya perlintasan kereta api itu yang saat ini frekuensinya sudah tinggi, Cibinong dinilai memiliki keunggulan lokasi strategis.
"Oleh karena itu kita ingin mengambil seoptimal mungkin keunggulan tersebut agar bermanfaat bagi kemajuan pembangunan Kabupaten Bogor. Kita tidak ingin Kabupaten Bogor hanya menjadi daerah perlintasan saja," ujarnya.
Di Cibinong juga, kata dia, akan dibangun perumahan vertikal, jasa perdagangan hotel, apartemen dan aktivitas perdagangan lainnya dengan memaksimalkan perlintasan kereta api Bojonggede dan Cilebut.