Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemprov DKI Akan Selidiki Penyebab Longsor di Ciganjur

Pemprov DKI Akan Selidiki Penyebab Longsor di Ciganjur
Longsor di Ciganjur/Berita Jakarta
Longsor di Ciganjur/Berita Jakarta

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tengah melakukan penyelidikan untuk mengetahui secara pasti penyebab longsor di permukiman Jalan Kemenyan, Ciganjur, Jakarta Selatan, Selasa (9/2) kemarin.

Hal ini karena di atas tebing tersebut merupakan pagar dari Perumahan Bukit Laguna yang sebelumnya menjorok saluran penghubung Kali Setu.

"Kami memang lagi selidiki, apakah dia pakai trase saluran penghubung atau tidak," ujar Basuki Tjahaja Purnama, Gubernur DKI Jakarta, di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (10/2).

Basuki memprediksi pengembang Perumahan Bukit Laguna membangun pondasi terlalu menjorok ke trase. "Bisa saja si pengusaha itu menaruh pondasinya makan ke tanah kami, karena dia nggak mau rugi kan. Karena pondasinya pasti lebar," tuturnya.

Jika benar pondasinya menjorok ke trase sungai, lanjut Basuki, maka pengembang akan diminta untuk memindahkannya. Karena hal itu membahayakan dan merugikan.

"Kalau ke sungai ya dia mesti geser. Bisa jadi salah pemilik (pengembang) makanya kami mesti cek. Jakarta itu banyak salahnya lah," tandasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Berita Jakarta

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper