Bisnis.com, TANGSEL-Pemerintah Kota Tangerang Selatan bersama warganya berkomitmen untuk membebaskan seluruh wilayahnya dari segala jenis narkoba.
Iin Sofiawati, Kepala Bidang Promosi Kesehatan dan Sumber Daya Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Tangsel, mengatakan usaha bersama terus dilakukan untuk mewujudkan masyarakat Tangsel yang cerdas, modern dan religius tanpa narkoba.
“Ini komitmen kami untuk mencegah dan memberantas narkoba di Tangsel. Kami ingin mewujudkan masyarakat Tangsel yang bersih dari narkoba,” katanya, Rabu (4/8/2016).
Dia melalui situs resminya menjelaskan upaya memberantas narkoba antara lain dilakukan dengan menggelar Seminar Napza yang diikuti 400 peserta dari siswa Sekolah Menengah Pertama, Kader Posyandu, dan Forum Kota Sehat Tangsel.
Sementara itu Heri Istu Hariono, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Tangsel, mengatakan pihaknya gencar mengungkap peredaran narkotika di kalangan remaja, termasuk mencegah peredaran benzil piperazin.
"Di Jakarta kembali marak zat benzil piperazin itu yang sudah dikenal sejak 2009. Kami waspadai supaya tidak menyebar di Tangsel, zat yang kini banyak ditemukan di tempat hiburan malam,” ujarnya.