Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kepulauan Seribu Didorong Jadi Destinasi Wisata Baru

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mendorong agar Kepulauan Seribu dapat menjadi destinasi wisata baru yang dapat menciptakan lapangan kerja baru.
/Bisnis
/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA—Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mendorong agar Kepulauan Seribu dapat menjadi destinasi wisata baru yang dapat menciptakan lapangan kerja baru.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan Kepulauan Seribu memiliki potensi yang tinggi bila telah dibangun secara baik. Hal ini ditunjang pemandangan yang bagus, udara yang sejuk, tidak ada kemacetan, dan hanya berjarak selama 20 menit dari pusat kota Jakarta.

"Banyak potensi yang bisa dilihat, ini sangat layak untuk didorong ke depan. Mudah-mudahan ini bisa jadi ikon daripada Jakarta," kata Sandi dalam kujungan kerjanya ke Pulau Bidadari, Kepulauan Seribu, hari ini Senin (29/1/2018).

Dia mencotohkan salah satu tempat di Kepulauan Seribu, yakni Pulau Bidadari sebagai tempat yang dapat menarik para wisatawan. Hal ini didorong karena arsitektur di Pulau Bidadari akan dibangun secara unik dengan memanfaatkan kayu sebagai bahan utama.

"[Semoga] April akan rampung [Pulau Bidadari]. Kita doakan 43 cottage [pondok], dormitory [asrama], dan multiple resort bisa menjadi daya tarik destinasi wisata ke Kepulauan Seribu dan menyambut Asian Games," ujarnya.

Menurutnya, besaran okupansi di Pulau Bidadari ini harapkan bisa mencapai 70%-80% pada weekend agar bisnis di tempat tersebut bisa berjaan secara berkelanjutan. Adapun dengan pembangunan seperti yang terjadi Pulau Bidadari ini dapat menciptakan lapangan kerja baru sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper