Bisnis.com, JAKARTA—Menyambut perayaan Tahun Baru Imlek pada 16 Februari mendatang, Senayan City menggelar serangkaian aktivitas menarik bertema “Spring in The Petals” dan instalasi taman bunga artificial mewah yang melambangkan kemakmuran dan semangat baru.
Leasing & Marketing Communication General Manager Senayan City, Jaclyn Halim, mengatakan dalam rangka perayaan Tahun Baru China kali ini, Senayan City menggelar berbagai program atau agenda menarik bertemakan “Spring in The Petals”, yang dimulai pada hari ini, Kamis (8/2/2018).
“Beberapa kegiatan itu di antaranya sajian kue keranjang terbanyak yang akan tercatat dalam Museum Rekor Dunia – Indonesia (MURI) pada hari ini, dekorasi taman bunga artificial, penampilan barongsai, program belanja berhadiah, serta pameran perhiasan yang diikuti Frank & Co, Miss Mondial dan The Palace Jewellery,” kata Jaclyn Halim, dalam sambutan pembukaan agenda Imlek 2018 “Spring in The Petals”, hari ini.
Untuk kegiatan pencatatan rekor MURI, Senayan City menghadirkan sebanyak 7.388 kue keranjang (Nian Gao). Dalam budaya China, Nian Gao yang berarti ‘peningkatan’, dapat dijadikan sebagai lambang peningkatan dalam segala aspek setiap tahunnya.
Sebagai destinasi kuliner, Senayan City kembali berkolaborasi dengan MING by Tung Lok menyajikan hidangan khas imlek dalam “8 Prosperity Cuisine”, yakni hidangan 8 menu unggulan. Selama periode tahun baru Imlek, pengunjung juga dapat menyaksikan penampilan The King of Lion Barongsai pada setiap akhir pekan.
“Ribuan bunga artificial juga menjadi dekorasi yang menghiasi Promenade Atrium, lantai dasar, yang melambangkan kemakmuran. Bagi kami 2018 merupakan tahun yang sangat menggembirakan dan campaign tahun ini bertema “ A Year of Refinement”, sebuah dorongan transformasi,” papar Jaclyn.
Dia menjelaskan, Senayan City terus melanjutkan transformasi untuk meningkatkan kualitas (service) yang lebih baik dan berkelas bagi para pengunjungnya.
“Banyak brand-brand baru yang akan masuk, kami komitmen untuk terus berinovasi dan memberi layanan terbaik bagi para pengunjung,” pungkasnya.