Bisnis.com, JAKARTA - Pengelola Taman Margasatwa Ragunan (TMR) menargetkan 800 ribu pengunjung selama libur Lebaran tahun ini.
Kepala Satuan Pelaksana Promosi dan Pengembangan Usaha UP TMR Ketut Widarsana mengatakan libur Lebaran kali ini terhitung cukup lama, tepatnya mulai 15-24 Juni, sehingga diperkirakan jumlah pengunjung akan meningkat tajam.
"Kami perkirakan selama 10 hari libur Lebaran jumlah pengunjung mencapai 800 ribu orang atau rata-rata 80 ribu orang per hari," kata Ketut seperti dikutip dari situas Pemprov DKI Jakarta, Rabu (13/6/2018).
Menurutnya, selama libur Lebaran, ada beberapa satwa yang menjadi favorit pengunjung. Di antaranya jerapah, gajah, dan Pusat Primata Schmutzer. Namun saat libur Lebaran kali ini, pihaknya tak menyediakan atraksi khusus.
"Tapi kami sudah ada beberapa atraksi yang bisa dinikmati seperti Kuda Tunggang, Unta Tunggang, Gajah Tunggang, Taman Satwa Anak, serta lainnya," ucapnya.
Ketut memastikan harga tiket masuk ke TMR saat libur Lebaran tidak ada perubahan. Pengunjung dewasa dikenakan tiket Rp 4.000 per orang dan anak-anak Rp 3.000. Sementara, tiket masuk ke Pusat Primata Schmutzer dikenakan Rp 7.500.
"Tiket tetap sama dan masih terjangkau bagi warga. Banyak juga yang berwisata ke TMR dari luar kota," tandasnya.