Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memilih untuk melaksanakan shalat tarawih bersama keluarga pada malam pertama bulan Ramadan.
Anies menuturkan, shalat tarawih bersama keluarga merupakan tradisi di dalam keluarganya yang rutin diadakan setiap tahun.
"Saya biasa kalau tarawih pertama dengan keluarga, selalu keluarga ada di rumah salah seorang keluarga kita semua kumpul di situ," kata Anies, Minggu (5/5/2019).
Namun, Anies mengatakan dirinya masih akan menunggu sidang isbat yang diselenggarakan oleh Kemenag malam ini.
Selain itu, malam ini Anies juga hendak menjemput ibunya, Aliyah Rasyid, yang dirawat di rumah sakit dan dijadwalkan untuk pulang malam ini.
Tidak lupa, Anies juga mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bagi pihak-pihak yang melaksanakan selama Ramadhan 1440 Hijiriah kali ini.
Baca Juga
"Semoga puasa kita nanti akan bisa menjadi pengantar untuk mencapai derajat ketakwaan yan lebih tinggi," katanya.