Bisnis.com, JAKARTA–Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mewacanakan rencana untuk mewajibkan dipakainya kostum Persija Jakarta untuk aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemprov DKI Jakarta.
Anies mengatakan seragam Persija Jakarta wajib dipakai ketika Persija Jakarta berlaga sebagai bentuk dukungan.
"Kalau Persija ada pertandingan baru kita pake baju Persija, tapi masih disiapkan kostumnya dulu karena desainnya beda," kata Anies, Senin (1/7/2019).
Menurutnya, pihaknya masih perlu mempersiapkan kostum khusus agar lebih sesuai dengan kriteria seragam yang ada.
"Kami siapkan desainnya supaya kalau rapat-rapat jangan pakai kaos oblong," ujar Anies.
Selain berfungsi sebagai seragam khusus ketika Persija Jakarta bertanding, seragam tersebut juga bisa dipakai sebagai pakaian alternatif untuk kegiatan-kegiatan non-formal.
Hingga saat ini, masih belum diketahui seperti apa desain seragam PNS bertema Persija Jakarta tersebut.
Anies mengatakan pihaknya akan segera mengumumkan desain dari seragam tersebut ketika desainnya sudah jadi.