Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gubernur DKI Anies Baswedan dan PLN Siapkan SOP Tindakan Darurat Saat Listrik Mati

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan segera menyiapkan standar operasi (standard operation procedure/SOP) tindakan darurat saat tak ada aliran listrik.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berjalan menuju mimbar sebelum menyampaikan pidato dihadapan tamu undangan rapat Paripurna Istimewa di ruang Rapat Paripurna DPRD DKI Jakarta, Sabtu (22/6/2019).ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berjalan menuju mimbar sebelum menyampaikan pidato dihadapan tamu undangan rapat Paripurna Istimewa di ruang Rapat Paripurna DPRD DKI Jakarta, Sabtu (22/6/2019).ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

Bisnis.com, JAKARTA--Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan segera menyiapkan standar operasi (standard operation procedure/SOP) tindakan darurat saat tak ada aliran listrik.

Hal itu dibicarakan saat menggelar rapat dengan General Manager PLN Distribusi Jakarta Raya (Disjaya) Ikhsan Asaad di Balai Kota DKI.

Anies mengaku telah berkomunikasi secara intensif dengan PLN Disjaya saat insiden mati listrik (black out) melanda Ibu Kota pada Minggu (4/8/2019).

"Tadi dalam pertemuan dengan GM PLN, kami membahas langkah-langkah ke depan untuk mengantisipasi bila kejadian ini berulang. Ada hikmah yang besar dari peristiwa kemarin, yaitu menyadarkan pentingnya memiliki SOP dalam kondisi kedaruratan tanpa ada aliran listrik," kata Anies di Balai Kota DKI, Rabu (7/8/2019).

Anies menuturkan langkah-langkah kedaruratan yang ada justru menggunakan asumsi ada aliran listrik. Karena itu, Pemprov DKI menyusun SOP yang harus dilakukan saat kondisi tidak ada listrik sama sekali.

Anies menuturkan pihaknya dan PLN Disjaya juga membahas solusi alternatif. Salah satunya memaksimalkan penggunaan panel surya (solar panel).

"Detailnya nanti disusun dengan road map. Jadi kalau kita tebak-tebak waktu, [akan menjadi] masalah. Tapi yang jelas, sesegera mungkin. Kita ingin agar lebih banyak lagi generator listrik di Jakarta. Surya adalah salah satu sumber yang paling memungkinkan di kota seperti Jakarta," ucap Anies.

Meski Jakarta sempat gelap gulita, Anies mengapresiasi kinerja PLN Disjaya yang berupaya mencari solusi untuk segera mengalirkan listrik ke lima wilayah Ibu Kota. Dia berharap peristiwa kemarin tidak terulang lagi.

General Manager PLN Disjaya Ikhsan Asaad mendukung Anies dalam menyusun SOP tindak darurat dan Pembangkit Listrik Tenaga Surya yang direncanakan berjalan masif di Jakarta.

Ikhsan berharap rumah-rumah atau gedung-gedung yang menggunakan solar roof top juga bisa menjual listriknya ke PLN. Iksan mencontohkan di gedung ini ada solar roof top, konsumsi listrik pada hari libur tentunya. Kelebihan tersebut dapat disalurkan ke PLN.

"Jadi, sekarang ini ada kurang lebih 400 pelanggan di Jakarta ini yang menggunakan solar roof top. Tentunya, pada saat misalkan terjadi listrik padam di PLN atau dari grit PLN, itu masih tetap bisa beroperasi," kata Ikhsan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper