Bisnis.com, JAKARTA — Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai petir dan angin kencang masih berpotensi terjadi di beberapa daerah di Jakarta dan sekitarnya pada hari ini.
Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Bencana BNPB Agus Wibowo dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Minggu (5/1/2020), mengutip data BMKG mengatakan hujan sedang lebat diperkirakan terjadi di Batuceper, Sepatan, Pakuhaji, Mauk, Kronjo, Teluknaga, Kosambi, Penjaringan, Kalideres, Benda, Babelan, Tarumajaya, dan sekitarnya sejak pukul 06.55 WIB.
Kondisi cuaca tersebut dapat meluas ke beberapa wilayah lain seperti Kresek, Balaraja, Rajeg, Pasarkemis, Jati Uwung, Tangerang, Cipondoh, Cengkareng, Kembangan, Kebon Jeruk, Grogol Petamburan, Tambora,
Selain itu hujan sedang lebat juga diperkirakan terjadi di Tamansari, Pademangan, Tanjung Priok, Koja, Cilingcing, Muaragembong, Cabangbungin, Tambelang, Sawah Besar, Kelapa Gading, Cisoka, Gambir, Kemayoran, Cakung, Palmerah, Senen, dan sekitarnya.
Dalam prakiraan BMKG, kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 09.20 WIB.
Sebelumnya, Kepala BMKG Dwikorita Karnawati juga mengatakan ada kemungkinan terjadi intensitas curah hujan ekstrem di wilayah Indonesia bagian barat dan tengah hingga 15 Januari 2020.
Sementara itu, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengimbau masyarakat untuk terus waspada terhadap potensi bahaya yang dipicu oleh kondisi cuaca tersebut. Mereka meminta masyarakat untuk terus memonitor prakiraan cuaca pada situs BMKG http://www.bmkg.go.id.
Agus juga mengungkapkan, BPBD Kabupaten Karangasem, Bali menginformasikan cuaca ekstrem angin kencang telah mengakibatkan beberapa pohon tumbang.