Bisnis.com, JAKARTA - Rekayasa Operasional Kereta Rel Listrik atau KRL akibat perbaikan wesel akan dimulai Kamis (13/2/2020) malam ini hingga Minggu (23/2/2020).
Seperti diinformasikan sebelumnya, PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) bersama PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 1 Jakarta melakukan peningkatan keandalan prasarana perkeretaapian di Stasiun Gambir dan Stasiun Jakarta Kota.
Dampak dari pelaksanaan program tersebut, sebagian perjalanan KRL terutama Commuterline relasi Bogor/Depok - Jakarta Kota dan Cikarang/Bekasi - Jakarta Kotahanya sampai Stasiun Manggarai.
"Dari total 281 perjalanan KRL Depok/Bogor dan Cikarang/Bekasi dengan tujuan Jakarta Kota maupun sebaliknya, terdapat 45 perjalanan yang akan mengalami rekayasa pola operasi dan satu KA dibatalkan," jelas VP Corporate Communications PT KCI Anne Purba dalam keterangan resminya.
Selain lintas Depok/Bogor – Jakarta Kota dan Bekasi/Cikarang – Jakarta Kota, operasional perjalanan KRL akan berlangsung normal seperti biasanya.
"Sebagai bentuk antisipasi, PT KCI juga telah berkoordinasi dengan PT Transjakarta untuk menambah armada bus di Stasiun Manggarai yang dapat menghubungkan pengguna ke berbagai koridor jalur TransJakarta," tambah Anne.
Baca Juga
Berikut Jadwal KRL Commuterline yang terdampak mulai hari ini: