Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sambut HUT Ke-60, Bank DKI Beri Modal Usaha Kepada Purna Bhakti

Sekretaris Perusahaan Bank DKI Herry Djufraini menyampaikan hal itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian agar 11 orang purna bakti dapat terus produktif meski sudah tidak lagi aktif bekerja. 
Bank DKI memberikan bantuan modal usaha kepada 11 pensiunan atau purna bhakti dalam rangka menyambut HUT Ke-60 / Bank DKI
Bank DKI memberikan bantuan modal usaha kepada 11 pensiunan atau purna bhakti dalam rangka menyambut HUT Ke-60 / Bank DKI

Bisnis.com, JAKARTA - Menyambut Hari Ulang Tahun ke-60, Bank DKI memberikan bantuan modal usaha kepada 11 pensiunan atau purna bhakti Bank DKI.

Pemberian simbolis bantuan tersebut dilakukan oleh Direktur Kredit UMK & Usaha Syariah Bank DKI Babay Parid Wazdi kepada 11 orang pensiunan yang telah mengabdi puluhan tahun di bank milik Pemprov DKI Jakarta tersebut.

Sekretaris Perusahaan Bank DKI Herry Djufraini menyampaikan hal itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian agar 11 orang purna bakti dapat terus produktif meski sudah tidak lagi aktif bekerja. 

"Program bantuan modal usaha yang diberi nama Probahtera ini merupakan bagian dari program keuangan berkelanjutan Bank DKI serta komitmen bagi pengembangan UMKM di Jakarta," ujarnya seperti dikutip dalam siaran pers, Sabtu (3/4/2021).

Dia mengatakan Bank DKI menargetkan program Probahtera dapat digulirkan kepada 30 orang pensiunan pada tahun ini.

Selain itu, Bank DKI juga menyiapkan beberapa rangkaian kegiatan untuk menyambut HUT Ke-60 sekaligus bulan suci Ramadhan. Herry menuturkan Bank DKI siap menggelar program corporate social responsibility (CSR) bertema kemanusiaan, diantaranya santunan anak yatim yang diberikan kepada 600 anak masing-masing sebesar Rp300 ribu dengan total santunan sebesar Rp180 juta.

Ada pula kegiatan donor darah konvalesen dan konvensional hingga kerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi DKI Jakarta.

"Bank DKI juga memiliki program JakOne Achiever, yakni program pemberian apresiasi atas loyalitas nasabah dan mitra kerja dalam menggunakan produk dan layanan Bank DKI khususnya JakOne Mobile," jelasnya.

Dia menuturkan Bank DKI terus berinovasi dengan meluncurkan layanan terbaru, yakni JakOne Erte. JakOne Erte merupakan aplikasi layanan kepengurusan lingkungan di tingkat rukun tetangga (RT) dengan berbagai fitur yang memudahkan pengurus RT dalam melayani warganya.

JakOne Erte dapat mengakomodir pengaduan warga kepada pengurus RT serta mendapatkan respon secara real time. Selain itu warga juga dapat melakukan pengurusan surat pengantar secara cepat dan mudah.  

Aplikasi ini juga terintegrasi dengan uang elektronik JakOne Pay, sehingga warga dapat melakukan pembayaran dan pembelian berbagai kebutuhan seperti pembayaran iuran warga, pembayaran telepon, PDAM, BPJS hingga pembelian pulsa.

“Kami berharap ke depan akan semakin banyak inovasi dari Bank DKI baik dari sisi produk dan layanan yang nantinya akan membawa manfaat bagi warga DKI Jakarta” ucap Herry.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper